Dalil Bahwa Al-Quran Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 2 - Kitab Al-Ibanah
Bersama Pemateri :
Ustadz Muhammad Nur Ihsan
Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 2 adalah rekaman kajian ilmiah yang membahas masalah aqidah ahlussunnah wal jamaah. Kajian ini disampaikan oleh Ustadz Dr. Muhammad Nur Ihsan, M.A. dari kitab الإبانة عن أصول الديانة Al-Ibanah ‘an Ushul ad-Diyanah atau ada juga yang menyebutnya dengan al-Ibanah fi Ushul ad-Diyanah, karya seorang ulama besar yang bernama Syaikh Imam Abul Hasan Ali bin Ismail al-Asy’ari rahimahullah atau terkenal dengan sebutan Imam Abul Hasan al-Asy’ari rahimahullah.
Kajian Tentang Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 2 – Kitab Al-Ibanah
Al-Qur’an adalah Kalamullah dan bukan makhluk. Allah yang langsung berbicara dan Jibril mendengar perkataan Allah kemudian membawanya turun menyampaikan kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Lalu Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam mendengar perkataan Allah dari Jibril kemudian menyampaikan kepada umatanya.
Konsekuensi perkataan sekete Jahmiyah yang mengatakan bahwa Kalamullah merupakan makhluk adalah bahwa Allah subhanahu wa ta’ala senantiasa seperti patung. Karena patung makhluk dan tidak berbicara. Sementara Allah subhanahu wa ta’ala senantiasa berbicara dan apabila Allah menghendaki sesuatu Dia akan berbicara.
Diantara dalil yang disebutkan oleh beliau adalah firman Allah:
قَالُوا أَأَنتَ فَعَلْتَ هَـٰذَا بِآلِهَتِنَا يَا إِبْرَاهِيمُ ﴿٦٢﴾ قَالَ بَلْ فَعَلَهُ كَبِيرُهُمْ هَـٰذَا فَاسْأَلُوهُمْ إِن كَانُوا يَنطِقُونَ ﴿٦٣﴾
“Mereka bertanya: “Apakah kamu, yang melakukan perbuatan ini terhadap tuhan-tuhan kami, hai Ibrahim?” Ibrahim menjawab: “Sebenarnya patung yang besar itulah yang melakukannya, maka tanyakanlah kepada berhala itu, jika mereka dapat berbicara”.”
Oleh karena itu Nabi Ibrahim menjelaskan kepada kaumnya yang menyembah patung berhala tersebut tidak berhak untuk diibadahi. Berhala bukan sebagai tuhan karena dia tidak bisa berbicara.
Simak Penjelasan Lengkapnya dan Download MP3 Kajian Tentang Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 2 – Kitab Al-Ibanah
Podcast: Play in new window | Download
Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30322-dalil-bahwa-al-quran-kalamullah-dan-bukan-makhluk-bagian-2-kitab-al-ibanah/